Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menabur Spirit Literasi ke Pelosok Negeri

Senin, 21 Mei 2018 22:44 WIB

Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Dadang Sunendar
Iklan

INFO BISNIS - Puluhan ton buku diangkut ke penjuru negeri pada tanggal 17 setiap bulan tanpa biaya kirim sepeser pun. Kemudahan ini dimungkinkan berkat instruksi Presiden Joko Widodo kepada PT Pos Indonesia. Pengiriman buku ini merupakan salah satu upaya untuk menabur semangat literasi ke seluruh Indonesia.

“Tujuannya, seperti diharapkan Presiden, dapat memotong kesulitan pegiat literasi memperoleh buku,” ujar Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa atau Badan Bahasa Dadang Sunendar.

Pengiriman gratis ini berlangsung sejak Juni 2017. Tercatat, hingga Februari 2018 telah terkirim kurang lebih 123 ton buku secara gratis. Badan Bahasa sebagai koordinator Gerakan Literasi Nasional (GLN) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tentu saja mengapresiasi kebijakan itu.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy menunjuk Badan Bahasa menjadi koordinator GLN pada 2017. Dadang langsung mengajak lembaga yang dipimpinnya menggelar beberapa langkah strategis. Tindakan ini wajib dilaksanakan segera mengingat berbagai tantangan yang dihadapi, antara lain terbatasnya jumlah bahan bacaan yang berkualitas, dan membangun sinergi dengan berbagai pemangku kepentingan. GLN tak mungkin berjalan sukses jika tak dikeroyok bersama.

“Karena itu, langkah pertama yakni koordinasi dengan kementerian, lembaga, dan BUMN, misalnya PT Pos dan Perpusnas. Kedua, kita membuat situs gln.kemdikbud.go.id. Di dalamnya terdapat produk-produk bacaan untuk masyarakat secara daring,” katanya.

Badan Bahasa juga memprakarsai pembuatan kotak donasi buku. Sebagai-mana diketahui, pegiat literasi seperti taman bacaan masyarakat yang dikelola secara swadaya, membutuhkan banyak buku. Sumbangan buku menjadi sangat berarti agar kegiatan menabur spirit literasi ke penjuru negeri semakin keras gaungnya.

Kegiatan di atas hanya sebagian kecil dari program besar yang telah digagas sejak 2016. Dalam Peta Jalan GLN terdapat lima tahap yang harus dicapai hingga 2020, yakni rintisan dan pengenalan, penyelarasan dan pelaksanaan, perluasan dan pengenalan, pemantauan dan evaluasi, serta pengembangan.

“Target Peta Jalan GLN lima tahun ke depan yang utama adalah melihat minat baca masyarakat meningkat. Kedua, siswa dan guru semakin memahami pentingnya literasi,” ujar Dadang.

Beberapa penelitian menunjukkan angka literasi Indonesia cukup memprihatinkan. Organisasi untuk Kerja Sama dan Pengembangan Ekonomi (OECD), dalam Programme for International Student Assessment (PISA), menilai skor membaca siswa Indonesia masih stagnan, yakni 396 pada 2012 dan 397 di 2015.

Keprihatinan kian membuncah ketika hasil studi Central Connecticut State University pada 2016 menyebut, Indonesia hanya mampu menduduki peringkat ke-60 dari 61 negara soal minat membaca.

“Saya masih optimistis minat baca kita meningkat terus. Buktinya toko-toko buku saya lihat selalu penuh, demikian juga daftar tunggu peminjam buku di perpustakaan nasional tetap tinggi,” katanya.

Patut diketahui, literasi tak semata kegiatan baca dan tulis. Sesungguhnya, seperti termaktub dalam Forum Ekonomi Dunia, ada enam literasi yang menjadi dasar kecakapan hidup di abad ke-21, yaitu literasi baca tulis, numerisasi, sains, finansial, digital, serta budaya dan kewargaan.

Melihat kondisi dan fenomena di masyarakat saat ini, kecakapan enam literasi niscaya mutlak dimiliki setiap warga negara. “Literasi yang tinggi memungkinkan kita menjadi negara maju. Hasil terdekat, kita sanggup menangkal beritaberita hoaks,” ujar Dadang.(*)

Iklan

OCBC Dukung UMKM Lewat Ruang Kreasi by OCBC

27 hari lalu

OCBC Dukung UMKM Lewat Ruang Kreasi by OCBC

Sinar Mas Land Gelar Festival Pasar Rakyat Go Digital

51 hari lalu

Sinar Mas Land Gelar Festival Pasar Rakyat Go Digital

Kota Deltamas Selenggarakan Festival Kebudayaan Jepang, Bertajuk Deltamas Matsuri 2023

51 hari lalu

Kota Deltamas Selenggarakan Festival Kebudayaan Jepang, Bertajuk Deltamas Matsuri 2023

200 Sambungan Rumah Terpasang di Timor Tengah Selatan

23 Januari 2024

200 Sambungan Rumah Terpasang di Timor Tengah Selatan

Gerakan Donasi Mukena untuk Pemberdayaan Perempuan

22 Januari 2024

Gerakan Donasi Mukena untuk Pemberdayaan Perempuan

Summarecon dan SouthCity Investasi Untuk Bangun Mal di Kawasan SouthCity

21 Januari 2024

Summarecon dan SouthCity Investasi Untuk Bangun Mal di Kawasan SouthCity

Penyebab Cedera Lutut saat Olah Raga

18 Januari 2024

Penyebab Cedera Lutut saat Olah Raga

Cegah Kanker Prostat dengan Deteksi Dini

18 Januari 2024

Cegah Kanker Prostat dengan Deteksi Dini

Waspadai Penyakit Low Back Pain Menyerang Usia Muda

18 Januari 2024

Waspadai Penyakit Low Back Pain Menyerang Usia Muda

Deteksi Dini Kanker Payudara

10 Januari 2024

Deteksi Dini Kanker Payudara